Mengenai Saya

Mojokerto, Jawa Timur, Indonesia
Klinik Kencana Asri Medika merupakan Klinik Spesialis Kulit Pertama dan Satu-Satunya di Mojosari. Dengan pelayanan dokter Spesialis Kulit dan Kelamin akan memberikan pelayanan Spesialistik yang Profesional untuk berbagai penyakit Kulit dan Kelamin serta Perawatan Kulit Sehat dan Kecantikan

Selasa, 07 Maret 2017

DERMAROLLER



DERMAROLLER
Jerawat menjadi salah satu masalah terbesar yang banyak dialami terutama oleh para wanita. Tentu hal tersebut akan menjadi perhatian karena dapat menimbulkan bekas yang susah untuk menghilangkannya. Berbagai cara akan dilakukan terutama bagi para wanita untuk bisa menghilangkan bekas jerawat tersebut. Bekas jerawat atau cacar kerap membuat orang minder.
Scar atau bopeng memiliki beberapa tipe dan jenis. Berikut kami paparkan jenis-jenis scar / bopeng :
1.Ice-pick Scar. Terbentuk lubang parut kecil berujung sedikit kasar berdiameter 1-2 mm yang biasanya terjadi di pipi. Jenis parut ini paling sering terjadi dan bervariasi kedalamannya dan kekasarannya bila disentuh.
2.Boxar Scars. Terlihat parut dalam atau dangkal dengan tepi yang tegas dan berdiameter lebih dari 3mm, seperti parut bekas cacar air.Parut berbentuk ini banyak ditemui didaerah pelipis dan pipi.
3.Rolling Scars. Parut bergelombang yang dangkal tetapi lebar, dengan lebar 4-5mm atau lebih. Dasar dari parut ini keras bila disentuh.
4.Hyperthrophic Scars. Merupakan jaringan parut yang menebal tetapi tidak melebar melebihi luka asli dasarnya dan menghilang dengan sendirinya.



Untuk Informasi Lebih lanjut hubungi :
Klinik Kencana Asri Medika
Jl. A. Yani 150 Pekukuhan
Mojosari Mojokerto
Telp/SMS/WA : 082146523462
BBM : 2BA81A7A