Mengenai Saya

Mojokerto, Jawa Timur, Indonesia
Klinik Kencana Asri Medika merupakan Klinik Spesialis Kulit Pertama dan Satu-Satunya di Mojosari. Dengan pelayanan dokter Spesialis Kulit dan Kelamin akan memberikan pelayanan Spesialistik yang Profesional untuk berbagai penyakit Kulit dan Kelamin serta Perawatan Kulit Sehat dan Kecantikan

Senin, 18 Desember 2017

Hair Laser Treatment & PRP


Hair Laser Treatment & PRP

              Hair laser treatment merupakan terapi untuk kebotakan dan rambut rontok dengan menggunakan low Level Laser Therapy ( LLLT ).
Ketika 650 nm low Level Laser Therapy (LLLT) diterapkan pada kulit kepala, laser akan menginduksi perluasan pembuluh darah melalui efek bio stimulasi sehingga meningkatkan laju aliran darah. Dan juga membuat memperlancar sirkulasi darah dan menginduksi regenerasi sel dengan merangsang pertumbuhan sel. Jadi membantu tumbuh rambut yang sehat.
Kulit kepala yang terpapar dengan sinar merah laser yang aman dan terkontrol dan di tambahkan dengan hair cocktail serum
Terapi ini sebaiknya rutin dilakukan 1 minggu sekali



        PRP: Sehat dan Cantik dengan Darah Sendiri
Plasma darah kaya trombosit atau platelet-rich plasma (PRP) adalah plasma darah yang telah diperkaya dengan trombosit. Salah satu kelebihan yang dimiliki PRP adalah kemampuannya dalam merangsang penyembuhan tulang dan jaringan lunak. Selain sudah diaplikasikan pada kasus cedera, terapi PRP juga telah diaplikasikan dalam dunia kecantikan.
Pengobatan dengan plasma darah kaya trombosit sangat unik karena darah yang digunakan berasal dari pasien itu sendiri. Trombosit adalah bagian dari darah yang berperan dalam mekanisme pembekuan darah. Selain penting untuk pembekuan darah, trombosit mengandung ratusan protein yang disebut sebagai faktor pertumbuhan. Faktor inilah yang memiliki peranan amat penting bagi proses penyembuhan luka.
Dengan menambahkan konsentrasi trombosit lebih dari biasanya, maka hal tersebut diharapkan membuat proses penyembuhan akan lebih cepat. Dalam PRP, kandungan trombosit bisa mencapai 5-10 kali lipat dari konsentrasi normal. Begitu pula dengan konsentrasi faktor pertumbuhan.
Proses pengobatan dengan PRP meliputi pengambilan darah pasien, pemrosesan darah pasien menjadi PRP, dan penyuntikan PRP ke bagian tubuh pasien yang dituju. Setidaknya selama dua minggu sebelum prosedur ini dilakukan, pasien akan diminta untuk tidak mengonsumsi obat anti peradangan, seperti aspirin atau ibuprofen.
Selanjutnya darah pasien akan diambil sebanyak 30-60 mililiter. Kemudian, darah tersebut akan dimasukkan ke alat pemutar yang dinamakan centrifuge untuk memisahkan komponen yang ada di dalamnya. Dari sejumlah darah yang diambil di atas, kemudian didapat beberapa milimeter plasma darah kaya trombosit.
       
         Selain untuk beberapa cedera PRP juga telah diaplikasikan dalam dunia kecantikan:
• Memperbaiki kulit keriput
Terapi suntik PRP telah diterapkan sebagai pengobatan untuk menghilangkan keriput atau bekas luka di tangan, leher, dan wajah. Daerah-daerah rawan kerutan seperti di bawah mata dan leher adalah kondisi di mana PRP banyak dilakukan. Selain itu, terapi ini juga digunakan untuk guratan kulit di tempat berlemak dan bekas luka jerawat. Terapi ini juga menarik untuk pasien yang ingin menambah volume atau mengurangi garis-garis halus di wajahnya secara alami.
Tidak seperti terapi pengisian kulit (filler) yang menggunakan bahan sintetik, PRP memperbaiki kecacatan kulit dengan cara memicu pertumbuhan sel-sel baru dan pembentukan kolagen. Meski keamanan dan manfaatnya belum diteliti secara menyeluruh, cara ini lebih tidak invasif dibandingkan operasi plastik. Terapi PRP juga umumnya tidak menimbulkan reaksi alergi, penolakan, dan infeksi karena berasal dari tubuh pasien itu sendiri.
Terapi PRP adalah harapan baru untuk memperbaiki penampilan wajah. Agar optimal, kombinasikan PRP dengan terapi pengisian dermal (filler) dan terapi laser.
• Mengobati kebotakan
Pemakaian PRP juga mungkin efektif dalam mengobati kebotakan yang diakibatkan oleh alopesia androgenik. 聽Alopesia androgenik sendiri dikenal sebagai pola kebotakan pada pria. Hal ini terjadi karena adanya kerentanan folikel rambut sehingga terjadi penipisan rambut yang terjadi secara bertahap. Penelitian lebih lanjut masih diperlukan untuk membuktikan kemampuan suntik PRP dalam mengobati kebotakan.






Untuk Informasi Lebih lanjut hubungi :
Klinik Kencana Asri Medika
Jl. A. Yani 150 Pekukuhan
Mojosari Mojokerto
Telp/SMS/WA : 082146523462
BBM : DA507141
Silakan Kunjungi :
FB : @dokterspesialis kulit
        @dermatologistskincare kencana

Silakan kunjungi Toko kami di Tokopediapedia https://www.tokopedia.com/kencanaclinic





Tidak ada komentar:

Posting Komentar